Grand Sehat – Halo Sahabat Sehat, kali ini kita akan bahas mengenai cara merawat ban mobil agar awet dan tetap nyaman dipakai. Salah satu yang terpenting pada mobil adalah Ban. Ban memiliki peranan besar dalam kenyamanan berkendara menggunakan mobil. Ban juga menjadi salah satu komponen yang langsung bersentuhan dengan jalanan. Berbagai macam kondisi jalanan yang ada di Indonesia. Mulai dari jalanan aspal yang mulus, kerikil, lumpur, dan sebagainya dapat membuat ban mobil menjadi cepat rusak.
Nah, untuk itu ada cara-cara merawat ban mobil agar tetap awet. Apa sajakah itu? Berikut ini penjabaran nya :
Baca juga : Mobil Warna Putih Mulai Menguning, Apa Solusinya?
1. Menjaga tekanan udara
Produsen kendaraan telah menetapkan standar tekanan angin sesuai kebutuhan serta beban kendaraan. Sebaiknya, periksa tekanan angin pada ban setiap satu minggu sekali untuk mengetahui kondisi angin. Tekanan udara yang pass membuat kenyamanan berkendara juga semakin terasa.
2. Melakukan Balancing
Dalam menjaga kesehatan ban, baiknya menjaga keseimbangan ban dengan melakukan balancing setiap 1 tahun sekali atau 10 Ribu Kilometer. Sahabat Sehat bisa menggunakan Layanan Balancing dari Grand Sehat.
3. Membersihkan kerikil pada ban
Pada saat melalui jalan bebatuan, segera bersihkan kerikil yang menempel pada sela-sela ban untuk menghindari kebocoran serta keausan pada ban.
4. Rotasi ban
Merotasi ban merupakan salah satu cara dalam merawat kesehatan ban. Sebaiknya lakukan rotasi pada ban setiap 10 Ribu Kilometer.
5. Jangan tunda memperbaiki ban kempis
Ketepatan tekanan angin pada ban merupakan hal penting. Ketika kondisi ban dalam keadaan kurang tekanan, segera lakukan pengecekkan untuk menghindari kerusakan semakin membesar pada lapisan ban.
6. Rutin memeriksa kondisi ban
Setelah bepergian menggunakan mobil, periksalah selalu kondisi ban mobil Anda. Kenapa ini perlu dilakukan? Saat mobil yang Anda kendarai tanpa sengaja masuk ke dalam jalanan yang berlumpur, kotoran berbentuk lumpur basah akan tertinggal. Dan jika tidak dibersihkan, lama-kelamaan kotoran tersebut akan mengering. Nah, kotoran yang telah mengering itulah yang dapat mengganggu laju kendaraan Anda.
7. Perhatikan barang bawaan
Membawa banyak barang saat bepergian memang tidak dilarangan, akan tetapi Anda tetap harus memerhatikan berat keseluruhan barang yang dibawa. Semakin berat maka kendaraan pun akan menanggung beban yang semakin berat juga. Oleh karena itu, barang yang tidak terlalu penting untuk dibawa sebaiknya tidak usah dibawa.
Selain melakukan hal-hal di atas, jangan lupa untuk mengasuransikan mobil Anda dengan asuransi mobil Indonesia. Selain untuk berjaga-jaga apabila mengalami kerugian finansial akibat kecelakaan, asuransi ini juga menanggung risiko kerugian jika mobil dicuri maupun hilang, rusak akibat perbuatan jahat orang lain, serta akibat bencana alam dan banjir.